Jumat, 25 Maret 2011

ERIC ABIDAL : SEMANGAT TINGGI JALANI OPERASI TUMOR HATI


Pemain nasional Prancis yang kini berusia 31 tahun itu menjalani operasi selama tiga jam di RS Barcelona, Kamis (17/3). "Kondisinya bagus dan semangatnya tinggi," kata Zubizarreta Senin setelah mengunjungi pemain itu di rumah sakit, demikian dilaporkan Harian Mundo Deportivo. "Saya berita tahukan kepadanya tentang perhatian banyak klub kepadanya."


Abidal, dikontrak Barcelona dari Lyon pada 2007 setelah bermain bersama klub Perancis tersebut selama 89 kali sejak 2004. Pemain kelahiran Lyon Perancis 11 Juli 1979 ini tampil di secara profesional pertama kali memperkuat AS Monaco pada tahun 2000-2002. Kemudian di tahun 2002 pindah ke klub Perancis lainnya Lille sebelum tampil memikat di Olympique Lyon (2004-2007). Di Barcelon sejak tahun 2007, ia telah sukese membawa Barcelona mengangkat Piala Liga Spanyol, Piala Raja, Piala Super Antar Club, dan Piala Champions.


Para pemain Barcelona dan Getafe menyatakan kesedihan mereka atas penyakit yang menimpa pemain itu, dengan cara mengenakan kaos bertuliskan testimem Abi atau 'kami cinta Abi' pada pertandingan liga Sabtu (19/3). Pendukung Barca juga bersorak pada menit ke-22 -- karena pemain mereka itu mengenakan kaos dengan nomor 22 -- pada pertandingan yang dimenangi Klub Catalan itu 2-1 di kandang sendiri.

Jumat, 18 Maret 2011

SERENA WILLIAMS : MELAWAN CEDERA DAN EMBOLI PARU-PARU



"Saya tahu,saya akan baik kembali, tetapi saya berdoa dan berharap hal ini akan segera berlalu." ujar petenis putri AS, Serena Williams ketika diwawancarai BBC. Serena Williams yang mengalami cedera usai tersayat kakinya saat merayakan kemenangannya di Wimbledon tahun lalu harus absen sampai saat ini. Ternyata tidak hanya luka sayatan yang dideritanya tetapi ia juga menderita pembekuan darah di paru-paru yang bisa membahayakan jiwanya.

Rabu, 09 Maret 2011

IVO KARLOVIC : ATASI GAGAP DAN RENDAH DIRI LEWAT TENIS



"Saya lebih suka berolahraga karena itu bisa mengalihkan perhatian orang dari gagap yang saya derita." ujar Ivo Karlovic. Petenis asal Kroasia yang berusia 32 tahun ini, Tenis adalah obat mengatasi gagap dan rendah diri yang dia alami. Sejak kecil Karlovic memang gagap dan kerap menjadi obyek ejekan teman-teman sekolahnya.

Meski demikian, Karlovic yang bertubuh tinggi 208 cm mengatasinya dengan menekuni Tenis. Ia memang bukan petenis yang sering meraih gelar juara Grand Slam. Namun petenis yang pernah mencapai peringkat 14 tertinggi dunia (18 Agustus 2008) ini memiliki sesuatu yang istimewa. Ia merupakan Big Server yang konsisten. Dalam tiga tahun berturu-turut dia mengukuhkan diri sebagai pencetak servis as terbanyak,yaitu 890 kali (2009), 961 as (2008) dan 1318 as (2007).

Minggu, 06 Maret 2011

SUTJIPTO SUNTORO : PERNAH DITAWARI WERDER BREMEN




Indonesia pernah memiliki pemain fenomenal dan terkenal di Asia, namanya Soetjipto Soentoro alias si Gareng. Bakatnya yang luar biasa telah terlihat ketika ia mengolah si kulit bundar di lapangan Blok A Kebayoran. Lahir dan besar di lingkungan keluarga Soentoro Djajasapoetro yang menyukai sepakbola. Kakak Si Gareng adalah Soegijo dan Soegito pemain Persija tahun 1956-1964. Dalam usia 16 tahun sudah memperkuat Persija ke Eropa dan ikut Pelatnas PSSI Yunior untuk Piala Yunior Asia 1959.

Sabtu, 05 Maret 2011

MARK SPITZ :KETEKUNAN MENUJU PUNCAK




Tidak salah Mark Andrew Spitz (lahir 10 Februari 1950) dijuluki Mark "The Shark". Ia memenangkan tujuh medali emas di Olimpiade Munich tahun 1972 Games. Selama 16 tahun prestasi tersebut tidak dapat disamai oleh perenang lainnya. Baru di Olimpiade 2008, Miichael Phelps mematahkan rekornya dengan 8 medali emas.

Jumat, 04 Maret 2011

PETER SCHEIMECHEL : LOYALITAS SEORANG KIPER



Lahir di Gladsaxe, Kopenhagen, Peter Bolesław Schmeichel (lahir 18 November 1963) terkenal dengan fisik luar biasa. Tinggi 193 M dan berat 103 kg. Luar biasa untuk seorang penjaga gawang, selain menyelamatkan gawangnya Schmeichel mencetak 12 gol selama karirnya, termasuk satu untuk tim nasional.

Bermain untuk tim nasional Denmark sebanyak 129 pertandingan antara 1987 dan 2001. Trophy tertinggi yang pernah diraihnya bersama Tim Nasional adalah Euro 92, ia bermain untuk negaranya di Piala Dunia FIFA 1998 dan tiga tambahan turnamen Piala Eropa. Menjadi kapten tim nasional di 30 pertandingan.

Kamis, 03 Maret 2011

LANNY BASSHAM : CIPTAKAN SISTEM PENGENDALIAN MENTAL



Olimpiade Montreal, 1976 pada pertandingan menembak dengan senapan rifle kaliber kecil tiga posisi. Penembak asal AS, Lanny Bassham dan Margaret Murdock bersaing di sesi pertama untuk merebut posisi pertama. Setelah pemeriksaan yang teliti terhadap semua target kedua penembak. Juri memustuskan bahwa tembakan Bassham sedikit lebih baik dan memberikan medali emas baginya.